Semua orang pasti tidak akan suka jika rumah kesayangannya terdapat tikus peganggu yang suka membuat kotor ataupun juga mencuri makanan di rumah kita. Selain menyebabkan kotor dan mencuri makanan, tikus juga sering membawa bibit-bibit penyakit yang secara gak langsung menyerang pada tubuh manusia. Bahkan pada penilitian di salah satu perguruan tinggi di Indonesia, Tikus juga salah satu faktor penyebab penularan penyakit yang sangat berbahaya seperti penyakit (asma, Oleh karena itu, Pada kesempatan kali ini saya akan sedikit berbagi pengalaman dan pengetahuan saya mengenai cara mengusir tikus dari rumah. Oke check it out.,!!!
- Pelihara jangkrikCara ini memang banyak digemari sebagian masyarakat terutama pada masyarakat yang mempunyai burung dan hewan jangkrik sebagai salah satu makanan utama dari burung peliharaannya. Selain sebagai makanan burung, jangkrik sebenarnya mampu mengusir tikus dengan suara-suara yang ditimbulkannya karena pada dasarnya tikus tidak suka dengan suasana berisik.
- Pelihara kucing
Bukan hanya dalam film Tom & Jerry saja yang menceritakan bahwa kucing dan tikus saling bermusuhan. Pada kehidupan nyata pun demikian. Maka dari itu memelihara kucing juga salah satu cara yang mudah dan sangat berguna untuk mengusir tikus. - Minyak Mint
Selain pendengarannya yang tajam, Tikus juga mempunyai indra penciuman yang sangat tajam pula. Oleh karena itu, kita bisa memanfaatkan salah satu kelebihan tikus menjadi kelemahannya yaitu dengan cara memberikan bau-bauan yang tidak disukainya. Cara penggunaan minyak mint ini cukup mudah, yaitu tinggal anda semprotkan saja minyak mint ke area yang suka menjadi jalur lintas tikus pada rumah anda. - Buah Durian
Selain bau dari minyak mint, anda juga bisa menjadikan buah durian sebagai alternatif lain. yang kita butuhkan hanya kulit dan baunya saja (kalo buahnya sayang kalo cuma buat ngusir tikus hehe). Caranya hampir sama dengan penggunaan minyak mint, yaitu tinggal kita taruh saja kulit durian di sudut-sudut atau jalur lintas tikus pada rumah anda. - Kapur Barus
Cara ini adalah cara yang paling simple dan ekonomis. yaitu hanya dengan menyebarkan beberapa buah kapur barus ke area yang sering dilaluinya (jalur tikus). - Mengecat tikus
Cara ini sebenarnya adalah cara yang paling efektif menurut saya. Karena memberikan pelajaran kepada salah satu tikus agar jera dan membuat tikus lainnya juga takut. Caranya adalah anda harus menangkap seekor tikus pada rumah anda terlebih dahulu. Kemudian anda bisa memberikan pelajaran dengan cara mengecat tubuhnya dengan warna yang mencolok. Saya jamin tikus-tikus lainnya tidak akan berani kembali ke rumah anda.
Sebagai tambahan, mengapa saya tidak menyarankan anda untuk menggunakan jebakan tikus atau racun tikus? disini saya berharap dan menghimbau kepada anda semua agar tidak ada proses saling menyakiti kepada sesama makhluk hidup. Karena tikus juga sama-sama ciptaan Tuhan sama seperti kita. Dia hanya ingin bertahan hidup namun tidak tahu dimana dan bagaimana cara bertahan hidup di lingkungannya. Sebenarnya jika rumah kita bebas dari faktor-faktor yang mengundang tikus, mereka juga tidak akan bertempat tinggal di rumah anda.
Saya kira cukup sudah materi pengetahuan dan pengalaman saya kali ini. Saya berharap bisa bermanfaat buat anda. Wassalam dan salam sukses selalu.
Saya kira cukup sudah materi pengetahuan dan pengalaman saya kali ini. Saya berharap bisa bermanfaat buat anda. Wassalam dan salam sukses selalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar